Buat orang yang tinggal di Jakarta seperti saya, Bandung merupakan salah satu lokasi yang terdekat jika ingin berakhir pekan bersama keluarga karena biaya yang dikeluarkan juga tidak besar dan tidak perlu menghabiskan waktu terlalu banyak. Perjalanan saya ke Bandung kali ini cukup santai dan tidak ada rencana yang saklek dan hanya berdua saja sama istri.
Rabbit Town Bandung yang Instagramable
Saya tanya ke istri, dia mau kemana saja di Bandung dan menyebut Rabbit Town ini sebagai salah satu yang ingin dia datangi. Kami berangkat dari hotel kira-kira jam 8 pagi dan sudah tiba di lokasi tepat jam buka yaitu jam 9 pagi di hari sabtu. Saat kami tiba, pengunjung pun masih sedikit dan tidak ada antrian di loket pembelian tiket.
Baca juga:
- Liburan ke Bangkok, Santorini Park Hua-hin
- Home Stay Murah Bali
- Liburan 1 Hari Di Jogja
- Jangan Nonton Raminten Kabaret Jogja!
Tiket Rabbit Town ini ada 2 tipe yaitu paket terusan (untuk anak kecil) dan paket dewasa saya menyebutnya. Untuk paket terusan seharga Rp. 115.000 bisa dibilang untuk anak kecil karena termasuk memberi makan hewan, sedangkan paket dewasa Rp. 65.000 sudah cukup puas banget untuk berfoto-foto, maka dari itu kami membeli tiket dewasa saja.
Setelah masuk ke dalam kami di sambut oleh patung pak Jokowi di depan logo Rabbit Town. Kami pun berfoto sebentar. Karena belum sarapan, tujuan pertama adalah mencari restorannya dan ada juga food court kecil di sana. Restoran belum buka karena masih pagi, sedangkan di food court hanya ada batagor, pecel lele, indomie dan kedai minuman yang baru buka. Jadinya kita beli batagor aja deh buat ganjel.
Di dalam area Rabbit Town terdapat lebih dari 15 spot foto yang hampir semuanya sangat bagus buat berfoto ria. Kalian harus benar-benar jeli karena ada beberapa ruangan yang bisa saja terlewat, seperti saya 😭yang melewatkan 2-3 ruangan untuk selfie karena posisinya ngumpet atau entah saya yang kurang jeli.
Oh ya, beberapa area selfie ada staff dari Rabbit Town yang siap membantu jika kalian ingin minta tolong difotoin, selain itu mereka pun membawa kamera dan siap membantu foto yang nantinya bisa dicetak dan dibeli.
Favorit kami berdua ya itu bisa kalian liat ada kolam bola bernuansa pink dan putih. Selain itu lampu-lampu yang berbentuk es krim juga cukup cantik untuk dijadikan tempat berfoto. Sayangnya ditempat ini tidak dibatasi waktu di setiap spot foto sehingga kadangkala ada orang yang berfoto cukup lama dan membuat antrian terasa cukup panjang 😁
Serunya Rabbit Town adalah selain wisata selfie, kalian yang membawa anak bisa memberi makan hewan seperti ayam, bebek lalu ada juga monyet dan merpati.
Buat teman-teman yang sekalian ingin berbelanja oleh-oleh juga di sini disediakan loh. Mulai dari toko kaos karakter superhero sampai dengan pakaian wanita yang cantik-cantik bisa ditemukan. Dan seperti pada umumnya sebelum pintu keluar ada bagian yang menjual makanan dan minuman.
Cara ke Bandung dari Jakarta
Trip kali ini, saya dan istri menggunakan bus Bandung Jakarta PP. Alasannya cukup jelas bahwa membawa mobil sudah semakin melelahkan karena macet, sedangkan kalau naik motor harus memutar cukup jauh melalui puncak atau jonggol. Kereta juga mungkin bisa menjadi alternatif yang cukup menyenangkan sih. Pilihan menggunakan bus adalah karena belum pernah kami coba sebelumnya dan ternyata cukup menyenangkan.
6 comments