Beberapa waktu lalu beberapa teman menanyakan cara upgrade blackberry, dan ada juga yang menanyakan cara downgrade karena OS nya bermasalah dan banyak lagi masalahnya. Maka dari itu saya kali ini mau sharing mengenai upgrade dan downgrade OS pada blackberry.
First of all berikut beberapa hal kenapa kita perlu upgrade/downgrade OS pada blackberry :
- Kebanyakan orang yang banci UPGRADE selalu menaikkan OS nya ke versi yang terbaru, baik itu versi leak atau pun versi official, dan akhirnya tidak cocok sehingga ingin downgrade ke versi sebelumnya.
- OS yang digunakan bermasalah, salah satu contohnya adalah memory drain biarpun sudah soft reset sekalipun, memory tidak kunjung kembali normal. (memory disini adalah memory aplikasi, bukan device memory).
- Upgrade OS biasanya untuk mengoptimalkan performa dari device blackberry, contohnya : baterai lebih irit, memory aplikasi lebih lega, jarang jam pasir alias loading alias lag.